Resep Masakan Mi Kocok Bandung

Resep Masakan Mi Kocok Bandung - Salah satu kota yang kaya akan menu makanan dan merupakan salah kota yang terkenal dengan berbagai macam makanan adalah Bandung. Jika anda sedang berkunjung ke kota kembang ini jangan lupa untuk menikmati berbagai jenis makanan disana dan salah satu masakan yang terkenal adalah Masakan Mi Kocok Bandung

Resep Masakan Mi Kocok Bandung

Masakan Mi Kocok Bandung merupakan salah satu masakan tradisional yang sangat diminati oleh masyarakat Bandung, bahkan para pendatang yang berkunjung ke Bandung tidak lupa untuk menikmati gurihnya masakan mi kocok ini

Namun jika anda tidak sempat untuk bepergian ke Bandung, anda bisa mencoba membuat sendiri mi kocok Bandung ini di rumah anda. Jika tertarik silahkan gunakan resep masakan mi kocok Bandung yang telah kami sediakan berikut ini

Resep Masakan Mi Kocok Bandung
Bahan Masakan Mi Kocok Bandung
  • 500 gr dengkul sapi
  • 200 gr kikil/kulit sapi rebus, potong kecil-kecil
  • 2 liter air, didihkan
  • 100 gr tetelan
  • 3 sdm minyak goreng
  • 250 gr mi basah, seduh air mendidih, tiriskan
  • 200 gr tauge, seduh air panas, tiriskan
  • 20 butir bakso
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • Bawang goreng, secukupnya

Bumbu Masakan Mi Kocok Bandung
  • 6 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1 sdt merica butir
  • Garam secukupnya
  • Sambal kecap, campur rata
  • 15 buah cabai rawit, rebus, gerus kasar
  • 3 siung bawang putih tumis, gerus kasar
  • 5 sdm kecap manis
  • 100 ml air matang, panaskan

Cara Membuat Masakan Mi Kocok Bandung
  • Rebus dengkul dan tetelan hingga matang dan lunak;
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Angkat, masukkan ke dalam air mendidih, aduk dan masak dengan api kecil hingga bumbu meresap;
  • Siapkan mangkuk saji, beri mi, tauge, kikil dan bakso, siram dengan kuah dengkul. Taburi daun bawang dan bawang goreng, sajikan hangat bersama sambal kecap

Resep masakan mi kocok Bandung diatas kami dapatkan dari sumber yang telah kami sertakan dibawah ini
Sumber

Tidak ada komentar